5 Destinasi Wisata Alam Tersembunyi di Sumatera Barat yang Wajib Dikunjungi
5 Destinasi Wisata di Sumatera Barat. Liburan merupakan suatu kegiatan yang diinginkan banyak orang. Setelah menjalani berbagai hiruk pikuk pekerjaan, kuliah, dan sekolah membuat setiap insan memerlukan tempat untuk refreshment pikiran. Wisata alam menjadi salah satu pelampiasan ketika memanfaatkan momen liburan, baik itu lebaran, tahun baru dan sebagainya.
Nah, bagi kamu yang ingin berkunjung ke Sumatera Barat, dengan keindahan alamnya yang memukau, menyimpan banyak destinasi wisata tersembunyi yang belum banyak diketahui oleh wisatawan. Siapkan dirimu untuk menemukan tempat-tempat menakjubkan yang siap memanjakan mata dan pikiranmu nih Squad. Yuk, simak artikel berikut “5 Destinasi Wisata Alam Tersembunyi di Sumatera Barat yang Wajib Dikunjungi!”
1. 5 Destinasi Wisata Alam di Sumatera Barat, Air Terjun Lembah Anai
Air Terjun Lembah Anai terletak di jalur Padang-Bukittinggi, tepatnya di kawasan Taman Wisata Lembah Anai. Cocok buat kamu yang suka dengan ketenangan alami dan bisa menjadi ajang relaksasi. Air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 35 meter dan dikelilingi oleh hutan tropis yang rimbun. Suara gemericik air dan suasana sejuk di sekitar membuat tempat ini sangat menenangkan hati dan jiwa kamu nih Squad!. Selain menikmati keindahan air terjun, pengunjung juga dapat menjelajahi jalur trekking yang ada di sekitarnya.
Sumber: Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
2. 5 Destinasi Wisata Alam di Sumatera Barat, Pulau Mandeh
Pulau Mandeh di bumi Minangkabau ini sering kali disebut sebagai “Raja Ampat-nya Sumatera Barat”. Wah kamu jadi tidak perlu jauh-jauh ke Raja Ampat nih Squad!.
Keindahan alam ini berlokasi di Pesisir Selatan, pulau ini menawarkan pemandangan laut yang menakjubkan dengan pulau-pulau kecil yang dikelilingi oleh air biru jernih. Aktivitas yang bisa dilakukan di sini termasuk snorkeling, diving, dan menjelajahi pulau-pulau kecil. Keindahan bawah lautnya yang kaya akan terumbu karang dan ikan-ikan berwarna-warni menjadikan Pulau Mandeh sebagai surga bagi para penyelam dan tentunya buat kamu penikmat keindahan alam nih Squad!.
Sumber: Suarapena
3. 5 Destinasi Wisata Alam di Sumatera Barat, Danau Kembar
Danau Kembar, yang terdiri dari Danau Atas dan Danau Bawah, terletak di Kabupaten Solok. Ini merupakan salah satu Surga buat kamu yang hobi nge-camp nih Squad!. Danau ini dikelilingi oleh pegunungan hijau yang menambah keindahan panorama. Suasana di sekitar danau sangat tenang, menjadikannya tempat yang ideal untuk bersantai dan menikmati alam. Kamu bisa menyewa perahu untuk menjelajahi danau atau sekadar berjalan-jalan di tepiannya.
Sumber: Travel Kompas
4. 5 Destinasi Wisata Alam di Sumatera Barat, Hutan Mangrove Tarusan
Hutan Mangrove Tarusan ini juga terletak di Pesisir Selatan dan merupakan ekosistem mangrove yang kaya akan keanekaragaman hayati. Tempat ini menawarkan keindahan alam yang unik dan merupakan habitat bagi berbagai spesies burung dan hewan laut. Kamu bisa menjelajahi hutan mangrove ini dengan perahu atau berjalan di jalur yang telah disediakan. Suasana tenang dan keanekaragaman hayati yang kaya menjadikan Hutan Mangrove Tarusan sebagai tempat yang menarik untuk dikunjung oleh kamu yang mendambakan ketenangan dan kebahagiaan.
Sumber: Badan Restorasi Gambut
5. Bukit Langkisau
Bukit Langkisau terletak di dekat Kota Painan dan terkenal sebagai lokasi paralayang. Dari puncak bukit, kamu bisa menikmati panorama laut lepas dan pulau-pulau kecil di sekitarnya. Jika kamu tidak ingin terbang, kamu juga bisa mendaki bukit ini untuk menikmati pemandangan yang elok dari atas. Bukit ini juga merupakan tempat yang populer untuk berkemah dan menikmati malam di bawah bintang-bintang. Nyaman sekali kan Squad!.
Sumber: Indonesia Travel
Sumatera Barat memiliki banyak destinasi wisata alam tersembunyi yang menawarkan keindahan dan ketenangan. Dari air terjun yang menakjubkan hingga pulau-pulau eksotis, setiap tempat memiliki daya tariknya sendiri. Jadi, siapkan rencana perjalanan kamu dan jelajahi keindahan alam Sumatera Barat yang belum banyak diketahui orang. Jangan lupa untuk menjaga kebersihan dan kelestarian alam saat berkunjung ya Squad!
Setelah puas menjelajahi keindahan alam Sumatera Barat, dan kamu sedang merencanakan untuk pindahan, USFC siap membantu dengan jasa pindahan yang cepat dan aman tentunya. Semua barang akan kita pastikan akan sampai dengan selamat nih Squad!. Hubungi kita sekarang untuk penawaran spesial via aplikasi USFC! Sekarang tersedia di Play Store dan App Store.